Pages

Saturday, June 1, 2013

Informasi Tentang Burung Punai Penganten

Foto Burung Punai Penganten
Burung Punai Penganten memiliki nama latin Treron griseicauda. Burung yang masih termasuk dalam family Columbidae ini dalam bahasa Inggris dikenal dengan nama Grey-cheeked Green Pigeon. Jadi masih termasuk jenis merpati juga.

Burung punai penganten merupakan jenis burung berukuran sedang. Panjang tubuhnya sekitar 25 cm. Untuk penampilannya, anda bisa melihatnya langsung pada gambar di awal artikel. Yang perlu anda ketahui adalah burung punai penganten jantan memiliki bulu berwarna merah tua pada bagian punggung bagian atas. Sedangkan yang betina berwarna hijau.

Selain itu burung punai penganten jantan memiliki paruh yang berwarna kuning dengan sera hijau gelap. Sedangkan burung punai penganten betina memiliki paruh yang berwarna hijau seluruhnya.

Ada 4 subspesies burung punai penganten yang sudah teridentifikasi yaitu sangirensis, yang hidup di wilayah Kepulauan Sangihe dan Talaud, wallacei yang hidup di Pulau Sulawesi dan pulau-pulau di sepanjang pantainya, griseicauda yang hidup di Pulau Jawa dan Bali, serta Tvordermani yang hidup di Kepulauan Kangean.

Habitat burung punai penganten adalah daerah hutan dataran rendah, semak, kebun berpohon tinggi, dan pinggiran hutan dengan ketinggian hingga 2500 m di atas permukaan laut.

Burung punai penganten hidup secara berpasangan. Namun mereka terkadang dapat ditemukan tengah berkumpul dan makan bersama-sama dengan ratusan burung, dimana di dalamnya berbaur juga burung punai jenis lain.

Populasi burung punai penganten berada dalam status "Beresiko Rendah (LC)" berdasarkan Red List IUCN.

Referensi : kutilangindonesia.wordpress.com

No comments:

Post a Comment